Bentuk karpet  mobil itu beragam. Pastikan dalam memilih karpet mobil sesuai dengan bentuk ruang kendaraan mobil agar pemasangannya pas dan tepat. Jika pemasangan karpet lantai mobil(floor mat) tidak tepat bisa menimbulkan masalah bahkan kecelakaan. Dengan pemasangan yang tepat, maka karpet bisa berfungsi dengan baik yaitu mampu menjaga kebersihan dan membuat nyaman selama berkendara.



Karpet lantai bagian pengemudi bila tidak dipasang dengan baik memiliki potensi bahaya besar. Potensi bahaya besar dari karpet lantai yang dipasang dengan asal bisa membuat karpet mengganjal pedal rem maupun kecepatan. Jika kejadiannya demikian, akan terganggunya kemampuan kendaraan uuntuk melakukan akselerasi dan pengereman. Akhirnya kemungkinan terburuknya rem menjadi tidak berfungsi dn kendaraan berakselerasi tidak terkendali.

Agar karpet tidak bergerak saat kendaraan digunakan, pada bagian lantai ada kaitan khusus. Ada dua tipe kait yaitu tipe dial dan tipe hook. Dengan menggunakan dua pengait tersebut pastikan karpet lantai terkunci.

Jangan lupa untuk membuat lubang dari pengait bila ada penambahan karpet dasar. Walaupun ada penambahan kerpet dasar di kendaraan anda, supaya karpetnya tidak bergerak saat digunakan atau saat sedang menjalankan kendaraan, pastikan untuk tidak menghilangkan fungsi dari pengait karpetnya.

Hal yang perlu dilakukan sebelum menggunakan kendaraan. Pastikan semua pedal kendaraan dapat berfungsi dengan baik tanpa terhalaang oleh karpet lantai. Seluruh pedal ditekan apakah geraknya seperti yang selama ini digunakan  Pastikan juga pedalnya tidak terganjal oleh karpet lantai (floor mat)

Satu hal yang penting lagi, pastikan ukuran dan juga desain karpet sesuai dengan ruang pada lantai pengemudi jika ingin menambahkan produk karpet aftermarket. Tentunya bukan hanya karpet pengemudi saja yang harus sesuai tapi juga karpet untuk penumpang yang di belakang . Pemasangan karpet yang asal asalan tidak hanya membahayakan dalam berkendara tapi juga membuat keadaan kabin kendaraan  menjadi tampak berantakan.
أحدث أقدم